Cilegon , mei 2024 Lentera Banten
Tim Fadli mengambil berkas formulir pendaftaran penjaringan bakal calon (Bacalon) Walikota dan Wakil walikota Cilegon yang diselenggarakan oleh DPC Partai Demokrat Kota Cilegon.
Tim pemenangan Fadli Kristiandi mengatakan, Jadi pemimpin tidak hanya cukup pintar saja tetapi harus bisa mengatasi masalah tampa masalah, karena pemimpin itu harus solutif.
“Ini kan bagian dari ikhtiar untuk menjemput bola, jadi partai mana aja yang membuka penjaringan untuk menjalin hubungan dan komunikasi lebih baik untuk ke depan,” ujar Tim Fadli saat jumpa pers, di Hotel Bintang Laguna, Kota Cilegon pada Sabtu (11/5/2024).
Tian menyebutkan, semua Ini adalah bagian dari ikhtiar untuk menjemput tiket untuk melenggang di kontestasi Pilkada 2024.
“Partai manapun yang membuka kesempatan penjaringan ini kami akan hadir dan akan berusaha tetap datang untuk berikhtiar maju dan berkolaborasi,” ujarnya.
Ditempat yang sama Toto Liswanto Ketua Tim Penjaringan Partai Demokrat Cilegon mengatakan, tim dari Demokrat membuka penjaringan seluas-luasnya kepada siapapun agar bisa berkoalisi atau berkomunikasi dengan Partai Demokrat.
Red : ali